Minggu, 06 Februari 2011

Pengkab PSSI Bojonegoro Dukung George Toisutta

Ketua Pengurus Kabupaten (Pengkab) PSSI Bojonegoro, Jawa Timur, Taufik Risnendar menyatakan, mendukung sepenuhnya pencalonan Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI George Toisutta, dalam kongres PSSI yang dijadwalkan digelar di Pulau Bintan, Riau.

“Kami mendukung sepenuhnya, tidak hanya satu suara juga dua suara,” kata Taufik Risnendar yang juga Ketua Umum Persibo Bojonegoro, Minggu.

Sebab, dalam kongres PSSI yang dijadwalkan dilaksanakan di Pulau Bintan, Riau, 19 Maret, Pengkab PSSI Bojonegoro, memiliki satu suara. Selain itu, klub Persibo yang sekarang mengikuti kompetisi di LPI, juga memiliki satu suara.

Menurut Taufik yang juga Komandan Kodim 0813 Bojonegoro, selama ini George Toisutta, dikenal sebagai tokoh yang paham dunia sepakbola. “Loyalitas kepemimpinannya selama ini sudah teruji,” katanya menambahkan.

Ia optimis, dibawah kepemimpinan George Toisutta, sepak bola di Indonesia bisa berkembang dengan sehat, bahkan bisa berprestasi secara Internasional. “Figur beliau sangat cocok untuk melakukan reformasi sepak bola di Indonesia,” katanya menegaskan.

Taufik mengaku, sudah melakukan koordinasi dengan berbagai elemen masyarakat di Bojonegoro, termasuk petinggi Pemkab Bojonegoro. Semuanya, tidak ada yang menolak dukungan kepada George Toisutta, karena Persibo selama ini selalu dirugikan selama PSSI dipimpin Nurdin Halid.

“Kami tidak ingin PSSI sebagai sebuah organisasi olahraga menjadi seperti kerajaan,” katanya menegaskan.(antara)

0 komentar:

Posting Komentar