Rabu, 28 Oktober 2009

Wabup Dialog dengan Manajemen Persibo

BOJONEGORO - Wakil Bupati Bojonegoro Setyo Hartono kemarin menggelar dialog bersama KONI serta manajemen dan pemain Persibo.

Dialog tersebut berlangsung di mess Persibo Jalan Untung Suropati. Jajaran pengurus KONI yang hadir antara lain M. Taufik (ketua), Sahari (sekretaris), dan Yarmanu (bendahara). Sementara manajemen Persibo hadir dipimpin manajernya, Taufik Risnendar. ''Saat ini semua transparan dan tidak ada yang ditutupi,'' kata Wabup Setyo Hartono.

Hal itulah, lanjut dia, yang menjadikan modal bagi pemkab mengajak pihak ketiga untuk ikut berpartisipasi dalam mendukung Persibo Bojonegoro.

Manajer Persibo Bojonegoro Taufik Risnendar menyatakan, pertemuan ini sangat bermakna sekali. Sebab, dengan dialog ini akan menjadikan segala sesuatu menjadi lebih terbuka. ''Kami berusah terbuka dan silahkan apa saja ditanyakan kepada kami. Sebab, kami ingin naik kasta ke Superliga tahun ini,'' tegasnya.

Sedangkan Ketua KONI Bojonegoro M Taufik menuturkan, saat ini pihaknya sedang berusaha mencarikan dana Persibo Bojonegoro. Menurut dia, ada beberapa persyaratan administrasi yang harus diselesaikan termasuk adanya Memorandum of Understanding (MoU).

Sementara itu, pelatih Persibo Sartono Anwar yang mewakili tim menjelaskan, saat ini meski belum mendapatkan gaji penuh namun pihaknya tetap komitmen untuk berprestasi. Dia mengapresiasi kerja keras manajemen yang selalu menalangi keuangan termasuk kas bon para pemain. ''Karena itu kami minta segera dicairkan agar kami bisa gajian dan tidak kas bon lagi,'' tuturnya. (ade)


0 komentar:

Posting Komentar